Ingin Memakai Perhiasan Untuk Kerja? Terdapat Beberapa Faktor Yang Perlu Kamu Perhatikan

Karena lingkungan kerja tidak semuanya akan terasa nyaman, jadi jika kamu berniat memakai perhiasan untuk kerja, kamu perlu memperhatikan beberapa hal tertentu supaya kamu dapat menggunakannya dengan nyaman sampai akhir.

Perhiasan itu sendiri adalah sebuah aksesoris wanita yang digunakan sebagai pelengkap busana. Maka dari itu, tidak sedikit orang yang memilih memakai perhiasan cantik pada saat bekerja. Sebab, sebagian dari mereka ingin tetap terlihat cantik meski saat sedang bekerja.

Namun, karena macam-macam jenis perhiasan di dunia ini terlalu beragam, ada yang terbuat dari emas, perak, maupun berlian, kamu perlu memilih yang paling sesuai dengan suasana dan situasi yang sedang terjadi di sekelilingmu. Atau jika kamu masih merasa bingung dengan penjelasan tersebut, hal ini bisa berartikan kamu harus memakai perhiasan yang sesuai dengan tempatnya. Jadi, jika kamu memakainya untuk bekerja, maka kamu wajib memakai perhiasan yang tidak terlalu mencolok dan tidak akan membuatmu risih.

 

Tips Memakai Perhiasan Untuk Kerja Berdasarkan Jenis-jenisnya

Tidak semua jenis perhiasan dapat kamu gunakan di acara-acara tertentu, apalagi untuk kegiatan lapangan seperti bekerja. Sebab, dalam lingkungan pekerjaan yang terlalu ribet, kamu tidak dianjurkan untuk menggunakan atau memakai perhiasan yang rumit dan akan membuat dirimu merasa risih. Pastikan perhiasan yang kamu gunakan akan membuatmu nyaman sampai waktunya pulang.

Jika kamu memilih memakai perhiasan yang hanya memancarkan kecantikannya saja dan mengabaikan kenyamanannya untuk bekerja, maka kamu akan mendapatkan penampilan yang menawan saja, akan tetapi kenyamanan dalam dirimu akan terganggu. Hal ini bisa mengakibatkan tingkat kestabilan emosimu terganggu juga, sehingga konsentrasimu dalam bekerja akan tidak karuan.

Maka dari itu, jika kamu ingin memakai perhiasan untuk bekerja, selalu utamakan kenyamanan di atas segala-galanya. Apalagi, sekarang sudah semakin banyak perhiasan impor yang bisa kamu beli dengan kualitas terbaiknya. Pastikan jenis perhiasan yang kamu gunakan untuk bekerja sudah sesuai dan berkualitas tinggi.

Kalau kamu masih merasa awam dengan dunia perhiasan seperti ini, kamu bisa memperhatikan beberapa tips dalam penggunaan perhiasan berdasarkan jenis-jenisnya yang ada di bawah ini:

1. Cincin

Jika kamu gemar memakai cincin bertumpuk atau stacked rings, cincin dengan jenis ini sangat tidak dianjurkan untuk kamu kenakan dalam kegiatan bekerja. Pasalnya, cincin bertumpuk seperti ini akan memberikan kesan yang terlalu mencolok, sehingga penampilanmu akan terlihat berlebihan jika kamu mengenakannya untuk bekerja.

Jenis cincin yang paling disarankan untuk kamu gunakan pada saat bekerja adalah jenis cincin yang memiliki tampilan sederhana namun tidak mengurangi kecantikannya. Yang terpenting, cincin yang kamu gunakan itu tidak terlalu besar dan mencolok.

2. Jam tangan

Jika kamu ingin mengenakan jam tangan pada saat bekerja, pastikan jam tangan yang kamu kenakan menonjolkan kesan profesional yang tinggi. Usahakan untuk menggunakan jam tangan yang memiliki desain sederhana, feminin, dan elegan. Dengan menggunakan jam tangan yang seperti ini, kamu tidak hanya akan mendapatkan kecantikan yang akan terpancar dari dirimu namun juga kenyamanan pada saat menggunakannya.

3. Gelang

Sebenarnya, jika kamu sudah menggunakan jam tangan, lebih baik kamu tidak menggunakan gelang juga. Namun, jika kamu tetap menginginkan gelang untuk melengkapi kecantikan pergelangan tanganmu, kamu bisa menggunakan gelang yang cocok dan sesuai dengan jam tangan yang kamu kenakan. Pastikan gelang yang kamu gunakan itu bermaterial yang baik dan membuatmu nyaman.

4. Anting

Untuk mengurangi penampilan yang terlalu menonjol, hindari pemakaian anting yang terlalu besar atau panjang. Disarankan kamu menggunakan anting yang memiliki kesan sederhana supaya pas dengan suasana dalam lingkungan kerja. Macam-macam anting yang paling disarankan untuk dipakai saat bekerja adalah anting hoop yang kecil, dan anting drop yang memberikan kesan simple.

5. Kalung

Mungkin kamu pernah berpikir bahwa kalung choker sangat tidak cocok untuk digunakan pada saat bekerja, akan tetapi kenyataannya kalung jenis ini boleh saja kamu gunakan untuk bekerja. Namun, pastikan kamu menggunakannya pada posisi di bawah kerah kemeja yang kamu kenakan. Hal ini bukan hanya akan membuat penampilanmu semakin terlihat menarik namun juga terlihat profesional.

 

Macam-macam Material Perhiasan

Sekarang, sudah semakin banyak perusahaan atau toko perhiasan yang memproduksi perhiasan dari berbagai macam jenis material yang berbeda. Berikut ini beberapa macam jenis material perhiasan yang perlu untuk kamu ketahui:

  • Alpaca, material ini merupakan perpaduan dari beberapa jenis logam yang berbeda, yaitu tembaga, nikel, timah, dan seng. Perhiasan dengan material yang satu ini memiliki keamanan yang paling tinggi.
  • Emas, inilah jenis material perhiasan yang paling populer. Material emas dapat dikombinasikan dengan material jenis lainnya seperti platina dan tembaga.
  • Karatium, material yang satu ini adalah hasil kombinasi dari emas sebanyak 10%, perak, dan aluminium.
  • Perak, material ini juga tidak kalah populer dari material emas. Selain itu, perak juga dibanderol harga yang lebih murah dibanding material emas.
  • Perunggu, material ini biasanya sering digunakan untuk pembuatan gelang dan manik-manik.
  • Dan masih ada banyak lagi lainnya.

 

Bagaimana, apakah kamu tertarik memakai perhiasan untuk kerja? Jika iya, pastikan kamu sudah memakai perhiasan yang sesuai dengan suasana dan situasi serta tidak hanya akan memberikan kecantikan di dalam dirimu namun juga kenyamanan untuk dirimu. Sebab, dalam lingkungan kerja tentu kamu akan lebih membutuhkan tingkat kenyamanan daripada tingkat kecantikan.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *